Wonder Woman adalah film bioskop bertemakan superhero yang dirilis pada tahun 2017. Film ini disutradarai oleh Patty Jenkins dan dibintangi oleh Gal Gadot, Chris Pine, Robin Wright dan Connie Nielsen. Wonder Woman menjadi film keempat dari DC Extended Universe (DCEU) yang berisikan film film superhero DC. Film ini menampilkan karakter superhero wanita, Wonder Woman alias Diana Prince yang diperankan dengan baik oleh aktris Gal Gadot. Sebelumnya Wonder Woman telah diperkenalkan terlebih dahulu dalam film Batman v Superman: Dawn of Justice. Film ini juga menjadi film superhero pertama yang disutradarai oleh sutradara perempuan, yaitu Patty Jenkins.
(baca juga daftar film superhero terbaik)
Film ini sukses besar di pasaran dan menjadi salah satu film bioskop 2017 tersukses. Wonder Woman juga banyak dipuji oleh kritikus film, termask dari segi akting baik dari Gal Gadot sebagai cast utama. Film ini juga dirasa lebih baik dibandingkan dengan film film DC sebelumnya yang kerap menuai review negatif. Berikut kami tampilkan info review dan sinopsis cerita dari film Wonder Woman selengkapnya.
Poster Wonder Woman
Quote :
"I will fight for those who cannot fight for themselves"
- Diana Prince/Wonder Woman
Pemain Wonder Woman
Gal Gadot, Chris Pine, Robin Wright, Connie Nielsen, David Thewlis
Informasi Umum
Sutradara : Patty Jenkins
Penulis : Allan Heinberg, Zack Snyder
Genre : Action, Fantasy
Tanggal Rilis : 2 Juni 2017
Durasi : 141 menit
Negara : Amerika Serikat
Bahasa : Inggris (utama), Jerman, Belanda
Produksi : DC Entertainment, Warner Bros Pictures, Atlas Entertainment
Rating dan Penilaian :
- IMDb Rating : 8.1
- Rotten Tomatoes Meter : 92%
- Metascore Critics : 76%
- Rating NamaFilm : 7.5
Scene Wonder Woman
Sinopsis Wonder Woman
Cerita Wonder Woman bersetting pada tahun 1918 dan berfokus pada Diana Prince (Gal Gadot), seorang putri di Pulau Amazon. Setelah seorang pilot bernama Steve Trevor (Chris Pine) mengalami insiden dan terjatuh di pulau tersebut, Diana menyelamatkannya. Steve menceritakan mengenai Perang Dunia yang sedang terjadi di dunia luar yang kemudian mendorong Diana untuk meninggalkan tempat tinggalnya untuk mengakhiri konflik yang terjadi serta menyadari kekuatan Wonder Woman yang ada pada dirinya.
Secara umum, memang cerita Wonder Woman layaknya film superhero origins lainnya. Namun film ini menawarkan keunggulan tersendiri yang tidak ditemui di film film sejenis. Film ini pun menjadi film superhero wanita tersukses sepanjang masa dan menjadi angin segar di tengah banyaknya film superhero yang hanya menampilkan karakter pria.
-NamaFilm-