Review dan Sinopsis Film Toy Story (1995)

Toy Story merupakan sebuah film animasi yang dirilis pada tahun 1995. Toy Story merupakan film animasi hasil produksi studio animasi Pixar Animation Studios dan Walt Disney Pictures. Film ini juga menjadi salah satu film terpenting dan mencatatkan sejarah dalam industri film sebagai film animasi komputer pertama di dunia. Sebelumnya, film animasi hanya berupa film kartun menggunakan teknik 2D. Sedangkan teknik animasi komputer tidak pernaha digunakan secara feature-length dalam film. Toy Story yang dirilis pada tahun 1995 menjadi first feature-length dengan teknik animasi komputer. Film ini sendiri diarahkan oleh director John Lasseter yang meraih penghargaan Special Achievement Award.

Toy Story mengambil konsep tentang kehidupan mainan yang hidup. Sebuah konsep yang unik membuat film ini populer dan begitu digemari, tidak hanya oleh anak-anak, namun semua pecinta film pada umumnya. Selain itu tokoh-tokoh dalam Toy Story juga sangat populer, seperti Woody si cowboy dan juga Buzz Lightyear, mainan pahlawan luar angkasa. Toy Story mampu masuk 3 nominasi penghargaan Academy Awards atau Piala Oscars. Film ini juga mendapat respon positif dengan rating 8.3 di situs IMDb dan nilai sempurna 100% di Rotten Tomatoes. Film ini juga dibuatkan sekuel yang tidak kalah sukses dan populer, yaitu Toy Story 2 (1997) dan Toy Story (2010) sebagai penutup Toy Story series.

Poster Film Toy Story


Review dan Sinopsis Film Toy Story (1995)

Quote :
"To infinity and beyond!" - Buzz Lightyear


Cast Pengisi Suara :
Tom Hanks, Tim Allen, Don Rickles, Jim Varney, Wallace Shawn, John Ratzenberger

Informasi Umum :
Sutradara : John Lasseter
Penulis : John Lasseter, Pete Docter
Genre : Animation, Adventure, Comedy, Family
Tanggal Rilis : 22 November 1995
Durasi : 81 menit
Negara : Amerika Serikat
Bahasa : Inggris
Produksi : Pixar Animation Studios, Walt Disney Pictures


Rating dan Penilaian :
  • IMDb Rating : 8.3
  • Rotten Tomatoes Meter : 100%
  • Metascore Critics : 92%
  • Rating NamaFilm : 9.2

Nominasi Oscars Academy Awards (3) :
  • Best Music, Original Score
  • Best Music, Original Song
  • Best Original Screenplay
Penghargaan Oscars Spesial :

Special Achievement Award untuk John Lasseter, karena menjadi insan yang berjasa mengembangkan dan menginspirasi penggunaan teknik pembuatan film animasi hingga menghasilkan sejarah dengan film animasi komputer berdurasi panjang (feature-length) pertama di dunia.


Adegan Scene Toy Story


Review dan Sinopsis Film Toy Story (1995)


Review dan Sinopsis Film Toy Story (1995)


Review dan Sinopsis Film Toy Story (1995)

Review dan Sinopsis Film Toy Story (1995)


Sinopsis cerita Toy Story berkisah tentang kehidupan mainan-mainan yang ternyata bisa hidup jika tidak ada manusia di sekelilingnya. Mainan ini bisa bergerak, berbicara dan melakukan aktivitas lain, asalkan tidak ada manusia di sekelilingnya. Cerita berfokus pada mainan cowboy bernama Woody (Tom Hanks) dan mainan-mainan lain milik seorang anak bernama Andy. Woody merupakan mainan favorit Andy. Namun kehadiran mainan baru yang keren berupa rangers bintang dari luar angkasa, yaitu Buzz Lightyear (Tim Allen), membuat keberadaan Woody sebagai mainan favorit Andy terancam.

Meski awalnya keduanya terlihat saling bermusuhan, namun seiring waktu keduanya menjalin persahabatan. Petualangan seru juga menanti para mainan ini. Selain tema dan konsep yang unik, pembuatan karakter juga menjadi daya tarik. Selain cowboy dan pahlawan luar angkasa, terdapat juga mainan-mainan lain. Toy Story bisa dibilang sebagai seri film animasi terpopuler dan termasuk salah satu franchise film terpopuler pada semua genre. Tak heran jika seseorang yang belum menonton film Toy Story ini, maka dia belum layak disebut sebagai pecinta film.


-NamaFilm-

Mokhammad Zakky


EmoticonEmoticon