Al Pacino merupakan salah satu aktor pria terbaik dan terpopuler sepanjang masa. Ia memiliki nama lengkap yaitu Alfredo James Pacino. Al Pacino lahir pada tanggal 25 April 1940 di Manhattan, New York, Amerika Serikat. Kini, ia menjadi salah satu aktor pria yang paling berpengaruh sepanjang sejarah industri film. Ia dikenal banyak memerankan peran-peran sebagai mafia dan gangster di dunia kriminal, sebut saja seperti pada film The Godfather dan juga Scarface. Al Pacino memiliki talenta akting yang sangat baik. Tak mengherankan jika kemudian ia beberapa kali memenangkan penghargaan film bergengsi, termasuk pada ajang Academy Awards. Berkut akan kami tampilkan info profil dan biografi Al Pacino selengkapnya.
Nama Lengkap : Alfredo James Pacino
Tempat Lahir : Manhattan, New York, Amerika Serikat
Tanggal Lahir : 25 April 1940
Pekerjaan : Aktor
Tahun Aktif : 1967-sekarang
Al Pacino memulai debut akting di tahun 1969 pada film Me, Natalie. Ia mulai populer setelah sukses memerankan karakter Michael Corleone pada film The Godfather (1972). Film ini kemudian sukses besar dan banyak disebut-sebut sebagai film terbaik sepanjang masa. Namanya kemudian makin melambung di era 70an dimana ia turut bermain dalam film Dog Day Afternoon (1975). Perannya dalam film Scarface di tahun 1983 sebagai Tony Montana menjadi salah satu peran yang paling memorable.
Al Pacino pun menjadi salah satu aktor papan atas. Ia kemudian turut membintangi sejumlah film-film top box office di era 90-an, sebut saja seperti Heat (1995), Donnie Brasco (1997) dan The Devil's Advocate (1997). Di era 2000-an Al Pacino pun masuk dalam kategori aktor senior. Meski termasuk aktor senior, namun nyatanya ia masih produktif membintangi film di era modern. Berikut kami tampilkan list film yang pernah dibintangi oleh aktor yang satu ini,
Al Pacino pun menjadi salah satu aktor papan atas. Ia kemudian turut membintangi sejumlah film-film top box office di era 90-an, sebut saja seperti Heat (1995), Donnie Brasco (1997) dan The Devil's Advocate (1997). Di era 2000-an Al Pacino pun masuk dalam kategori aktor senior. Meski termasuk aktor senior, namun nyatanya ia masih produktif membintangi film di era modern. Berikut kami tampilkan list film yang pernah dibintangi oleh aktor yang satu ini,
Daftar Semua Film Al Pacino
1969 Me, Natalie
1971 The Panic in Needle Park
1972 The Godfather
1973 Scarecrow
1973 Serpico
1974 The Godfather Part II
1975 Dog Day Afternoon
1977 Bobby Deerfield
1979 ...And Justice for All
1980 Cruising
1982 Author! Author!
1983 Scarface
1985 Revolution
1989 Sea of Love
1990 The Local Stigmatic
1990 Dick Tracy
1990 The Godfather Part III
1991 Frankie and Johnny
1992 Glengarry Glen Ross
1992 Scent of a Woman
1993 Carlito's Way
1995 Two Bits
1995 Heat
1996 City Hall
1997 Donnie Brasco
1997 The Devil's Advocate
1999 The Insider
1999 Any Given Sunday
2000 Chinese Coffee
2002 Insomnia
2002 S1m0ne
2002 People I Know
2003 The Recruit
2003 Gigli
2004 The Merchant of Venice
2005 Two for the Money
2007 88 Minutes
2007 Ocean's Thirteen
2008 Righteous Kill
2011 The Son of No One
2011 Jack and Jill
2012 Stand Up Guys
2014 Manglehorn
2014 The Humbling
2014 Imagine
Itulah info mengenai daftar film Al Pacino serta biodata singkatnya. Ia memang menjadi salah satu aktor paling berpengaruh di industri film Hollywood. Dengan kharisma yang besar serta penampilan yang flamboyan, tak heran jika ia sering mendapat peran sebagai bos mafia atau kepala polisi. Kini memasuki usia 70-an, Al Pacino juga masih tetap aktif di industri film Hollywood. Semoga info film tersebut bermanfaat.
-NamaFilm-
EmoticonEmoticon